#
#

JARINGAN DOKUMENTASI DAN INFORMASI HUKUM (JDIH)

KABUPATEN PENAJAM PASER UTARA


#

Giliran Wakil Bupati PPU Ikuti Retret di Akmil Magelang


#

MAGELANG - Wakil Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Abdul Waris Muin mengikuti Retret Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah yang dilaksanakan di Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah (Jateng). 

Sebelumnya Bupati PPU, Mudyat Noor juga telah berada ditempat yang sama untuk mengikuti kegiatan serupa sejak (21/2) pekan lalu, Kamis, (27/02/2025). 

Retret ini merupakan bagian dari program pembinaan kepemimpinan bagi kepala daerah dengan tujuan mempererat kerja sama, meningkatkan kinerja, serta membahas berbagai isu strategis terkait pemerintahan dan pembangunan daerah.

Wakil Bupati PPU, Abdul Waris Muin beserta peserta retret di berangkatkan dari Rindam IV Diponegoro menuju GOR Sapta Marga Akmil Magelang menggunakan bus TNI dan disambut oleh Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya bersama sejumlah taruna Akmil. 

Retreat ini merupakan bagian dari pembekalan bagi kepala daerah terpilih pasca pelantikan pada 20 Februari 2025. Selama kegiatan, peserta akan mendapatkan materi terkait tugas pokok dan fungsi kepala daerah, arahan dari menteri-menteri terkait, serta pembekalan dari Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas) mengenai ketahanan nasional dan wawasan nusantara.

Pembekalan Wakil Kepala Daerah berlangsung di Ruang Sudirman, dengan paparan materi dari Menteri Pekerjaan Umum, Menteri Perhubungan, Menteri Energi dan Sumberdaya Mineral, dan Menteri Koperasi, Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan, Menteri Ekonomi Kreatif serta paparan dari Presiden Indonesia ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). 

Secara keseluruhan, retret ini bertujuan untuk mempersiapkan wakil kepala daerah agar bisa bekerja lebih efektif dalam menjalankan tugas mereka setelah pelantikan, serta memperkuat komitmen mereka terhadap pembangunan daerah dan negara.(humas).